info@umsb.ac.id 0823 8497 0907
WhatsApp Logo

Fajar Siddik Nasution, Mahasiswa PAI UM Sumatera Barat Raih Juara III Pencak Silat UKO UNP II se-Sumbar

Oleh: Humas UM Sumbar   |   Kamis,07 November 2024 02:18:00
Dibaca: 146 kali

Humas UM Sumatera Barat – Fajar Siddik Nasution, mahasiswa Pendidikan Agama Islam (PAI) Fakultas Agama Islam (FAI) Universitas Muhammadiyah (UM) Sumatera Barat raih juara III Pencak Silat UKO UNP II se-Sumatera Barat yang diselenggarakan di GOR Fakultas Ilmu Keolahragaan (FIK) UNP, baru-baru ini.

Pencak Silat UKO UNP se-Sumbar merupakan kompetisi pencak silat tingkat mahasiswa di Sumatera Barat yang diselenggarakan Unit Kegiatan Olahraga (UKO) Universitas Negeri Padang (UNP). Dengan mengangkat tema “Tunjukkan Keahlian dengan Sportivitas dan Raihlah Kejayaan”, kegiatan ini diikuti oleh 352 atlet dari berbagai universitas di Sumatera Barat.

Sementara terkait juara yang diraihnya, Fajar mengaku bahwa apa yang ia raih dan dapatkan dalam ajang kali ini merupakan usaha dan kerja kerasnya terutama latihan fisik setiap hari di samping ia harus mengatur waktu untuk kuliah. Tidak hanya itu, mendatang ia juga bakal mengikuti lomba pencak silat yang bakal Piala Rektor UMUBA 2024 yang bakal diselenggarakan dalam waktu dekat.

Untuk itu ia berharap ke depan dapat memberikan prestasi yang semakin baik dan membanggakan kampus tentunya. “Semoga ajang yang akan saya ikuti nanti juga mendapatkan prestasi,” harapnya mengakhiri.

SHARE :

Informasi

KONTAK

Alamat

Jln. Pasir Kandang No. 4 Koto Tangah, Padang,25172

Email

info@umsb.ac.id

Telp

(0751) 482274